Liputan6.com, Jakarta Munculnya uban sering kali menjadi tanda penuaan yang paling mencolok, meskipun rambut beruban juga bisa tumbuh pada usia muda. Hal ini terjadi akibat menurunnya kadar melanin di folikel rambut, yang menyebabkan hilangnya warna alami rambut. Tak heran jika banyak orang berusaha menyamarkan atau mengatasi uban.
Salah satu cara paling umum untuk menutupi uban adalah dengan mewarnai rambut menggunakan produk kimia di salon. Namun, terlalu sering menggunakan pewarna rambut dapat merusak kesehatannya dalam jangka panjang. Selain itu, biaya perawatan di salon juga cukup tinggi, sehingga banyak orang mulai mencari alternatif yang lebih alami dan ekonomis.
Tidak ada komentar