POWR Terbitkan Surat Utang Setara Rp 5,7 Triliun

POWR Terbitkan Surat Utang Setara Rp 5,7 Triliun

Liputan6.com, Jakarta - PT Cikarang Listrindo Tbk (POWR) resmi menerbitkan surat utang senilai USD 350 juta atau sekitar Rp 5,77 triliun (asumsi kurs dolar AS terhadap rupiah di kisaran 16.413) dengan suku bunga 5,65% per tahun pada 12 Maret 2025. Surat utang ini ditawarkan kepada investor asing di luar Indonesia sesuai dengan aturan Rule 144A dan Regulation S berdasarkan Securities Act.

Melansir keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (17/3/2025), Perseroan menjelaskan transaksi bukan merupakan suatu penawaran umum sebagaimana dimaksud Undang-Undang No. 8 Tahun 1995 tentang Pasar Modal sebagaimana terakhir diubah dengan Undang-Undang No. 4 Tahun 2023 tentang Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan dan setiap peraturan pelaksanaannya dan bukan merupakan suatu penerbitan efek bersifat utang tanpa melalui penawaran umum.

Tidak ada komentar

Baca selengkapnya