Liputan6.com, Jakarta Vaksin tuberkulosis (TB) M72 memasuki uji klinis fase 3 sejak Maret 2024. Vaksin ini diperkirakan rampung pada 2028 dan mulai diberikan kepada masyarakat pada 2029.
Menurut peneliti utama nasional vaksin TB, Prof. Erlina Burhan, penelitian vaksin ini dilakukan di lima negara termasuk Indonesia. Total 20.000 subjek dilibatkan dalam pengujian vaksin, 2000 di antaranya merupakan partisipan dari Indonesia.
Tidak ada komentar