Liputan6.com, Jakarta - Presiden Komisaris PT DCI Indonesia Tbk (DCII) Marina Budiman mencatat kekayaan bertambah menjadi USD 350 juta selama tiga minggu berturut-turut. Namun, koreksi saham DCII yang terjadi pada Selasa, 18 Maret 2025 berdampak terhadap kekayaan Marina Budiman.
Mengutip Yahoo Finance, ditulis Rabu (19/3/2025), pada pertengahan Maret 2025, Komisaris Utama DCI Indonesia Marina Budiman memiliki kekayaan sekitar USD 7,5 miliar setelah saham DCII melonjak, dan menjadikannya sebagai wanita terkaya di Indonesia, menurut indeks Bloomberg Billionaires. Dalam tiga hari, kekayaan Marina Budiman turun USD 3,6 miliar atau sekitar Rp 59,49 triliun (asumsi kurs dolar Amerika Serikat terhadap rupiah di kisaran 16.525)
Tidak ada komentar