Kasus Obat Narkotika Hilang di RSUD Bahteramas Sultra, Polisi Irit Bicara Soal CCTV

Kasus Obat Narkotika Hilang di RSUD Bahteramas Sultra, Polisi Irit Bicara Soal CCTV

Liputan6.com, Kendari- Sebanyak 2.115 paket obat narkotika jenis Fentanyl, hilang di ruang gudang RSUD Bahteramas Sulawesi Tenggara, Kamis (3/4/2025). Menurut keterangan pihak rumah sakit, pelaku sudah tiga kali beraksi. Aksi pertama yang terpantau CCTV, terjadi pada 26 Maret 2025. Sedangkan aksi kedua, terjadi pada 3 April 2025. Hal ini, juga berdasar pernyataan humas rumah sakit. Awalnya, pihak rumah sakit kehilangan 655 ampul (botol kaca) berisi obat. Kemudian, saat pelaku beraksi pada 3 April 2025, dia membawa kabur sebanyak 1.460 ampul. Hal ini masih merupakan keterangan pihak rumah sakit.

Sampai Kamis (10/4/2025), pihak Polres Kendari tidak berkomentar banyak terkait kasus obat narkotika hilang di RSUD Bahteramas. Saat wartawan mengkonfirmasi, Kapolres Kendari Kombes Pol Eko Widiantoro, tidak menjawab pertanyaan yang diajukan terkait hilangnya obat narkotika jenis fentanil. Perwira berpangkat tiga melati ini, mengarahkan wartawan ke salah seorang anggotanya. Sementara, Kasat Reskrim Polres Kendari, AKP Nirwan Fakaubun juga tidak menjawab beberapa pertanyaan terkait alat bukti CCTV dan aksi pelaku di TKP.

Tidak ada komentar

Baca selengkapnya