Dua Nelayan Gorontalo Utara Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Molantadu

Dua Nelayan Gorontalo Utara Ditemukan Meninggal Dunia di Perairan Molantadu

Liputan6.com, Gorontalo - Dua nelayan asal Desa Molantadu, Kecamatan Tomilito, Gorontalo Utara (Gorut), yang sebelumnya dilaporkan hilang, akhirnya ditemukan. Keduanya ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia pada Senin, 2 Desember 2024. Penemuan kedua jasad ini sekitar pukul 11.50 WITA di Perairan Pantai Sangolonu, Desa Molantadu.

Kedua jasad korban tenggelam ditemukan tidak jauh dari lokasi yang diduga menjadi titik terakhir keberadaan mereka. Korban pertama, Sagaf Abay, ditemukan dekat tanjung pesisir Pantai Sangolonu. Sementara itu, korban kedua, Ramdhan S. Ibrahim, ditemukan terapung tak jauh dari lokasi penemuan pertama.

Tidak ada komentar

Baca selengkapnya