[Kolom Pakar] Prof Tjandra Yoga Aditama: Surveilan AMR di LabKesMas

[Kolom Pakar] Prof Tjandra Yoga Aditama: Surveilan AMR di LabKesMas

Liputan6.com, Jakarta - Di Indonesia, terdapat sekitar 10.745 laboratorium kesehatan masyarakat (LabKesMas) yang terbagi dalam lima tingkatan. Dari jumlah tersebut, 10.180 Labkesmas berada di Puskesmas (tingkat satu), 514 di kabupaten/kota (tingkat dua), 38 di tingkat provinsi (tingkat tiga), 11 Labkesmas regional (tingkat empat), dan dua Labkesmas tingkat lima.

Masalah kesehatan yang krusial saat ini adalah 'Antimicrobial Resistance' (AMR), yang sering disebut sebagai 'silent pandemic' di tingkat global. AMR terjadi ketika obat antimikroba tidak lagi efektif dalam membunuh bakteri, virus, parasit, dan jamur akibat resistensi.

Tidak ada komentar

Baca selengkapnya