Liputan6.com, Jakarta Obesitas adalah masalah kesehatan yang tidak bisa dianggap remeh. Dengan kelebihan lemak tubuh yang signifikan, obesitas dapat memicu berbagai masalah kesehatan yang serius. Bukan cuma orang dewasa yang alami obesitas, kini anak-anak di Indonesia banyak yang kelebihan berat badan.
Satu dari lima atau 20 persen anak usia 5-12 tahun di Indonesia memiliki kondisi overweight atau obesitas. Bila tidak segera ditangani maka risiko anak tersebut mengalami penyakit jantung hingga stroke meningkat di masa depan.
Tidak ada komentar