Bank Dunia Ramal Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,1% di 2025 dan 2026
- kemarin, 22.17
- liputan6.com
- 0
Liputan6.com, Jakarta BRI UMKM EXPO(RT) 2025 akan segera hadir dan siap menyuguhkan pengalaman luar biasa bagi para pengunjung. Pameran yang akan digelar pada 30 Januari hingga 2 Februari 2025 di ICE BSD, Tangerang, Banten, ini mengusung tema "Broadening MSME's Global Outreach", dengan menghadirkan 1.000 UMKM terkurasi dari seluruh Indonesia. Beragam produk unggulan dari berbagai kategori siap dipamerkan, memberikan peluang bagi UMKM untuk memperluas jangkauan ke pasar global dan meningkatkan daya saing di tingkat internasional.
Sebagai bagian dari rangkaian menuju acara utama, pada Minggu, 26 Januari 2025, telah sukses digelar kegiatan Road to BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang bertepatan dengan Car Free Day di FX Sudirman, Jakarta. Acara ini berlangsung meriah dengan berbagai aktivitas menarik seperti Parade Wastra & Giant Trolley, Fun Run bersama BRI Runners, serta sesi Zumba bersama Roccaspace, yang memberikan pengalaman seru bagi para peserta. Pengunjung juga dimanjakan dengan promo spesial dari BRI, hiburan Live Music, serta kesempatan mendapatkan hadiah menarik. Kehadiran acara ini semakin menambah semarak Car Free Day dan berhasil menarik antusiasme masyarakat untuk turut serta merasakan keseruannya.
Tidak ada komentar