Liputan6.com, Jakarta Daun jeruk dikenal memiliki berbagai manfaat dalam berbagai jenis masakan, baik yang sederhana maupun masakan modern. Aromanya yang segar dan citrusy mampu memberikan sentuhan khas yang meningkatkan cita rasa masakan. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk selalu memiliki persediaan daun jeruk di rumah, agar dapat digunakan kapan pun dibutuhkan.
Untuk menjaga kesegarannya lebih lama, banyak orang menggunakan metode penyimpanan khusus, seperti merendam daun jeruk dalam toples berisi air. Metode ini efektif untuk mempertahankan kesegaran daun jeruk dalam waktu yang lebih lama, tetapi penting untuk secara berkala mengganti air rendaman agar daun jeruk tidak terendam terlalu lama dan berisiko membusuk.
Tidak ada komentar