Mengatasi Limbah Rumah Tangga dengan Maggot, Solusi Praktis dan Menguntungkan

Mengatasi Limbah Rumah Tangga dengan Maggot, Solusi Praktis dan Menguntungkan

Liputan6.com, Jakarta Persoalan sampah di Indonesia hingga kini masih menjadi tantangan besar yang belum sepenuhnya teratasi. Berdasarkan data dari Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN) yang dihimpun dari 127 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia pada tahun 2023 lalu, tercatat timbulan sampah nasional mencapai angka 13 juta ton per tahun. Dari jumlah tersebut, sekitar 67,93 persen sampah telah berhasil dikelola, sementara 32,07 persen sisanya masih belum tertangani dengan baik.

Dilihat dari jenisnya, sampah sisa makanan atau food waste menempati urutan pertama sebagai komposisi sampah terbanyak, yaitu sebesar 41,5 persen. Adapun sumber utama timbulan sampah berasal dari sektor rumah tangga, yang menyumbang 44,3 persen dari total keseluruhan. Guru Besar Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan IPB University, Prof. Arief Sabdo Yuwono, menjelaskan bahwa jika limbah makanan ini dibiarkan begitu saja, dampaknya bisa sangat serius terhadap lingkungan dan kesehatan masyarakat.

Tidak ada komentar

Baca selengkapnya