Liputan6.com, Jakarta - Terjadi dua pencatatan saham di PT Bursa Efek Indonesia (BEI) pada pekan yang pendek karena adanya libur panjang untuk memperingati Hari Raya Paskah. Pada pekan ini, periode perdagangan saham hanya 4 hari yaitu pada 14 hingga 17 April 2025.
Dikutip dari keterangan tertulis BEI, Jumat (18/4/2025) pada pekan ini terdapat dua perusahaan yang melantai i bursa atau melakukan aksi korporasi Initial Public Offering (IPO) yaitu PT Fore Kopi Indonesia Tbk dengan kode saham FORE dan PT Medela Potentia Tbk dengan kode saham MDLA. Dana yang berhasil dikumpulkan dalam aksi ini mencapai Rp 1 triliun.
Tidak ada komentar