Liputan6.com, Luwu - Warga Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan kini bisa bernafas lega. Bagaimana tidak, jembatan permanen di Desa Kadundung yang menjadi akses utama penghubung Kecamatan Bajo dan Kecamatan Latimojong akhirnya rampung dan sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.
Sejumlah warga pun mengaku bersyukur dengan rampungnya pengerjaan Jembatan Kadundung tersebut. Kehadirannya menggantikan jembatan lama yang rusak akibat banjir tahun lalu dan membawa harapan baru bagi aktivitas harian warga.
Tidak ada komentar