Liputan6.com, Jakarta - Saham PT Sanurhasta Mitra Tbk (MINA) terpantau anjlok hingga sentuh auto reject bawah (ARB) pada perdagangan hari ini, Rabu 12 Maret 2025. Saat berita ditulis, saham MINA turun 24,89 persen ke posisi 191. Meski begitu, dalam sepekan saham MINA telah naik 63,25 persen dan naik 223 persen sejak awal tahun atau year to date (YTD).
Penurunan harga saham MINA terjadi di tengah rencana perseroan untuk melakukan penambahan modal dengan hak memesan efek terlebih dahulu (PMHMETD I) atau rights issue. Pada aksi tersebut, perseroan akan menerbitkan sebanyak-banyaknya 3.281.250.000 saham baru Perseroan dengan nilai nominal Rp 20 per saham.
Tidak ada komentar