Liputan6.com, Jakarta Menjelang Idulfitri 2025, Bank Indonesia (BI) kembali menghadirkan layanan penukaran uang pecahan baru melalui program Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idulfitri (Serambi). Program ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat mendapatkan uang tunai layak edar selama periode Ramadan dan Idulfitri.
Tahun ini, layanan penukaran uang baru akan berlangsung mulai 3 Maret hingga 27 Maret 2025, dengan lokasi penukaran tersebar di kantor BI, bank umum, serta kas keliling. Masyarakat yang ingin menukarkan uang di kas keliling wajib melakukan pendaftaran online melalui situs resmi PINTAR BI.
Tidak ada komentar