Liputan6.com, Serang - Jelang Idulfitri 2025, Bank Indonesia (BI) Banten menyiapkan penukaran uang sebesar Rp2,7 triliun yang disebar ke sejumlah perbankan dan lokasi keramaian. Dimana, setiap momen lebaran, masyarakat kerap membagikan 'persenan' ke sanak saudara salam berbagai nominal. Masyarakat yang ingin menukarkan uang ke nominal kecil, bisa datang ke seluruh perbankan maupun layanan kas keliling di delapan kabupaten dan kota di Banten.
"Kita beri nama Semarak Rupiah Ramadan dan Idulfitri atau Serambi. Untuk layanan kas Serambi di Banten, selain Bank Indonesia terdapat 13 bank yang berpartisipasi dalam menyediakan layanan penukaran uang rupiah," ujar Kepala BI Banten, Ameriza M. Moesa, Jumat, (7/3/2025).
Tidak ada komentar