Henry Indraguna: Pertamina Harus Maksimalkan Sumber Daya Lokal

Henry Indraguna: Pertamina Harus Maksimalkan Sumber Daya Lokal

Liputan6.com, Semarang - Ide Direksi Pertamina Patra Niaga menurunkan produksi kilang dan menolak minyak mentah lokal demi impor menunjukkan rapuhnya komitmen pejabat Pertamina terhadap kedaulatan energi. Ide itu akhirnya membawa Dirut Pertamina Patra Niaga menjadi tersangka mega korupsi pertamax.

Menurut penasehat ahli Balitbang DPP Partai Golkar Prof Dr Henry Indraguna SH MH, ide itu bukan sekadar blunder teknis, tetapi menjadi cerminan kegagalan politik dalam mengendalikan BUMN strategis. Menurutnya, Direksi Pertamina lebih sibuk mengejar keuntungan jangka pendek ketimbang memperjuangkan mandat nasional untuk memaksimalkan sumber daya lokal. "Metode impor spot dan penunjukkan langsung itu jelas menunjukkan adanya permainan kekuasaan di balik layar," kata Henry.

Tidak ada komentar

Baca selengkapnya