Liputan6.com, Jakarta Menjalani hubungan yang serius tentu menjadi impian banyak orang, terutama bagi mereka yang sudah memasuki usia 30-an. Pada tahap ini, kisah asmara rasanya sudah tidak ingin dijalani dengan main-main lagi. Oleh karena itu, tahap pendekatan atau PDKT menjadi penting untuk menentukan apakah hubungan ini akan berlanjut ke arah pacaran atau malah berakhir begitu saja.
Namun, sayangnya tidak semua orang siap untuk berkomitmen serius. Banyak dari mereka yang malah menggantungkan orang lain dan menjadikannya berada di zona friendzone. Pernahkah Anda mengalami hal ini? Momen di mana Anda dekat dengan seseorang, tetapi hubungan kalian tidak lebih dari sekadar teman? Terkadang, meskipun kalian sering terlihat seperti sepasang kekasih di mata orang lain, kenyataannya hubungan itu tetap tidak jelas.
Tidak ada komentar