FUNTAZTIC.LY by BRI: Kolaborasi Musik Lintas Generasi yang Hadirkan Pengalaman Digital lew...

FUNTAZTIC.LY by BRI: Kolaborasi Musik Lintas Generasi yang Hadirkan Pengalaman Digital lew...

Liputan6.com, Jakarta Komitmen PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI dalam mendukung industri kreatif, khususnya musik, kembali diwujudkan melalui gelaran konser bertajuk FUNTAZTIC.LY by BRI. Bekerja sama dengan SyahLive, konser ini akan berlangsung di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, pada Minggu, 27 Juli 2025, menghadirkan kolaborasi lintas generasi dengan konsep yang menyatukan nuansa nostalgia dan kekinian dalam kemasan yang spektakuler.

Tidak hanya menyajikan konser musik utama, rangkaian acara juga dimeriahkan dengan FUNTAZTIC.LY Pop Land yang terbuka untuk publik. Event ini akan digelar selama dua hari pada 26–27 Juli 2025 pukul 10.00 – 21.00 WIB. Pengunjung dapat menikmati berbagai hiburan mulai dari panggung musik outdoor, area belanja produk kreatif, jajanan kekinian, hingga ruang ekspresi untuk komunitas.

Tidak ada komentar

Baca selengkapnya