Liputan6.com, Lampung - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Bakauheni-Terbanggi Besar, tepatnya di KM 38+200 Jalur B, wilayah hukum Polres Lampung Selatan, Minggu (27/7/2025) sekitar pukul 14.25 WIB. Insiden itu melibatkan Toyota Kijang Innova berpelat B 1409 ERT dan truk Hino bernomor polisi BG 8561 OI. Dua orang dinyatakan tewas di tempat, sementara dua lainnya mengalami luka berat dan satu orang luka ringan.
Kasat PJR Ditlantas Polda Lampung, AKBP Indra Gilang Kusuma mengatakan bahwa kecelakaan diduga kuat dipicu oleh kelalaian pengemudi mobil Innova yang mengantuk saat melaju di jalur cepat. “Toyota Kijang Innova datang dari arah Terbanggi Besar menuju Bakauheni. Saat tiba di KM 38+200 B, kendaraan itu menabrak bagian belakang truk Hino yang sedang berhenti di bahu jalan,” jelas Indra dalam keterangannya, Senin (28/7/2025).
Tidak ada komentar