jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas pemerintahan Prabowo-Gibran kembali menuai polemik. Kali ini, ratusan siswa SMP Negeri 35 Bandung, keracunan setelah menyantap hidangan MBG, Selasa (29/4/2025). Mereka yang keracunan mengalami gejala mual dan diare.
Menu MBG yang disajikan di sekolah dan disantap oleh siswa tersebut yakni nasi putih, makaroni saus mushroom, kakap krispi, tempe barbeque, mix vegetable, dan buah melon.
Tidak ada komentar