Liputan6.com, Jakarta Sheila Marcia kini lebih selektif dalam memilih pekerjaan. Sebagai ibu dari lima anak, ia mengutamakan pekerjaan yang bisa dilakukan dari rumah agar tetap dekat dengan keluarga. Ia juga mulai mengurangi aktivitas di luar rumah, terutama yang berhubungan dengan dunia malam.
"Kalau kurangi pekerjaan di dunia malam sih iya, di dunia luar rumah sebenernya. Jadi gimana caranya kita bisa kerja dari rumah," ujar Sheila saat ditemui di Kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (5/3/2025).
Tidak ada komentar