Liputan6.com, Jakarta Noah Sinclair, putra tunggal dari penyanyi ternama Bunga Citra Lestari (BCL) dan mendiang Ashraf Sinclair, baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-15. Momen spesial ini jatuh pada Senin, 22 September 2025, dan dirayakan secara sederhana namun penuh kehangatan bersama keluarga inti. Perayaan ulang tahun Noah tersebut berlangsung intim dengan acara makan-makan bersama BCL dan suaminya, Tiko Aryawardhana serta keluarga dekat dan para sahabat Noah.
Meskipun dirayakan tanpa kemewahan, potret perayaan ulang tahun Noah Sinclair ini berhasil mencuri perhatian warganet. Kebersamaan keluarga dan hidangan sederhana di meja makan menjadi sorotan utama yang menunjukkan makna kebahagiaan sejati. Terlihan BCL menyajikan makanan favorit putranya yakni steak, telur, dan mashed potato. Kue ultahnya pun tak kalah sederhana, yakni cinnamon roll dengan hiasan lilin angka 15. Seperti apa potret lengkapnya? Yuk, simak.
Tidak ada komentar