Liputan6.com, Yogyakarta - Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) bersama BMT UMY menggelar program mudik gratis sebagai salah satu bentuk kepedulian UMY terhadap kesejahteraan peserta didiknya. Program Mudik Gratis UMY pertama ini menyasar tiga titik provinsi di Pulau Jawa yakni Jawa Tengah bagian Utara dan Selatan, Jawa Barat bagian Utara dan Selatan, serta Jawa Timur.
Provinsi Jawa Timur terdiri dari Kota Ngawi, Madiun, Nganjuk, Jombang, Mojokerto, dan Surabaya, lalu untuk Jawa Tengah bagian Utara terdiri dari Kota Semarang, Demak, Kudus, Pati, Rembang, dan Lasem. Lalu Jawa Tengah bagian Selatan meliputi Kota Purbalingga, Purwokerto, Cilacap, dan Banjar, dan untuk Jawa Barat bagian Selatan meliputi kota Ciamis, Tasikmalaya, Garut, Bandung, dan Cimahi, Jawa Barat bagian Utara terdiri dari Kendal, Batang, Pekalongan, Pemalang, Tegal, Brebes, dan Cirebon.
Tidak ada komentar