Liputan6.com, Jakarta Mocabe terus berinovasi dalam mendekatkan diri kepada target pasar utamanya, yaitu generasi muda, khususnya Gen Z. Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah dengan menggandeng komunitas gamers dalam sebuah kompetisi seru bersama Komunitas Gamers Free Fire Regional Depok. Kompetisi yang berlangsung pada Sabtu (15/3) di Assembly Point Citayam, Depok, Jawa Barat, ini sukses menarik perhatian 78 tim yang masing-masing terdiri dari empat pemain, dengan rentang usia peserta antara 15 hingga 21 tahun.
Mohammad Farid Noor, Brand Senior Manager FKS Food, menjelaskan bahwa komunitas gamers dipilih karena memiliki antusiasme yang tinggi dalam berkumpul, berkompetisi, dan berbagi momen melalui media sosial.
Tidak ada komentar