jabar.jpnn.com, KABUPATEN BEKASI - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bekasi meminta pemerintah daerah (pemda) setempat melalui lintas perangkat terkait untuk mempercepat penyaluran bantuan kepada para petani korban banjir.
"Demi upaya percepatan pemulihan dampak bencana dimohon kepada Dinas Pertanian maupun BPBD dan dinas-dinas terkait untuk segera merealisasikan bantuan kepada petani-petani kita yang menjadi korban banjir," kata Sekretaris Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi, Nyumarno.
Tidak ada komentar