Liputan6.com, Jakarta Uban sering dianggap sebagai tanda penuaan, tetapi faktanya, banyak orang mengalaminya lebih cepat dari yang diharapkan. Faktor genetik menjadi salah satu penyebab utama, di mana kecenderungan memiliki uban di usia muda dapat diwariskan dari orangtua. Selain itu, stres yang berlebihan juga berkontribusi besar dalam mempercepat munculnya uban.
Pola hidup yang kurang sehat, seperti kurangnya asupan nutrisi, sering menggunakan produk berbahan kimia keras, serta paparan polusi dan sinar matahari yang berlebihan, membuat uban semakin cepat muncul, bahkan sejak usia remaja. Meskipun banyak produk pewarna rambut tersedia sebagai solusi instan, tidak sedikit orang yang mencari cara alami untuk mengatasi masalah ini tanpa perlu mencat rambut. Salah satu bahan alami yang kini semakin populer adalah daun jambu biji.
Tidak ada komentar