Cara Efektif Mengatasi Rendahnya Self-Esteem pada Anak

Cara Efektif Mengatasi Rendahnya Self-Esteem pada Anak

Liputan6.com, Jakarta Rasa percaya diri perlu dibangun sejak dini karena orang dengan rasa percaya diri yang tinggi cenderung mencintai dirinya sendiri dan berani mencoba berbagai hal baru yang mempengaruhi perkembangannya. Kurangnya rasa percaya diri pada anak dapat menghambat tumbuh kembangnya dan berpengaruh hingga dewasa. Anak yang mudah minder dan kurang percaya diri seringkali berhubungan dengan rendahnya self-esteem.

Rasa percaya diri dapat mendorong anak untuk semangat dalam mencapai tujuannya. Sementara perasaan minder dan rendahnya self-confidence dapat menurunkan kualitas hidup anak seperti memiliki emosi yang negatif, bermasalah dalam hubungan sosial, menjadi penakut, mudah putus asa, dan yang lebih parah dapat menyebabkan berbagai macam gangguan mental.

Tidak ada komentar

Baca selengkapnya