Liputan6.com, Jakarta - Bursa saham Asia Pasifik anjlok pada perdagangan Senin, (19/5/2025). Koreksi bursa saham Asia Pasifik terjadi seiring investor menunggu serangkaian data ekonomi di seluruh kawasan dan mengkaji penurunan peringkat kredit Amerika Serikat (AS) oleh Moody’s.
Mengutip CNBC, indeks acuan Nikkei 225 di Jepang tergelincir 0,54% pada pembukaan. Indeks Topix turun 0,36%. Indeks Kospi di Korea Selatan tergelincir 0,47% dan indeks Kosdaq diperdagangkan 0,77% lebih rendah. Indeks S&P 500 atau ASX 200 susut 0,15% pada pembukaan perdagangan.
Tidak ada komentar