Liputan6.com, Jakarta - Bursa saham Australia catat rekor tertinggi di tengah bursa saham Asia Pasifik yang bervariasi pada perdagangan Jumat (18/7/2025). Hal ini setelah bursa saham Amerika Serikat (AS) atau wall street menguat didorong laporan data ekonomi AS yang kuat dan serangkaian laba perusahaan lebih baik dari perkiraan.
Mengutip CNBC, indeks ASX 200 di Australia naik 0,58% ke posisi 8.689,4 pada awal sesi perdagangan. Berdasarkan data LSEG, indeks ASX 200 menguat 6,62%. Saham BHP dan Rio Tinto masing-masing menguat 1,7% dan 1,32%. Saham CSL mendaki 1,7%. Demikian mengutip CNBC Jumat pekan ini.
Tidak ada komentar