Liputan6.com, Jakarta Menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80 pada 17 Agustus 2025, masyarakat Indonesia kembali bersiap merayakan semangat kemerdekaan dengan berbagai cara. Selain mengikuti lomba dan upacara, dekorasi menjadi salah satu elemen penting yang menambah semarak suasana. Mulai dari rumah pribadi hingga kantor dan ruang publik, ornamen merah putih menjadi simbol kebanggaan sekaligus pengingat akan sejarah perjuangan bangsa.
Dekorasi 17 Agustus tidak hanya sekadar menggantung bendera. Kini, banyak kreasi yang bisa dilakukan untuk menciptakan tampilan yang menarik, bersemangat, namun tetap mudah dibuat. Kreativitas masyarakat pun semakin berkembang, menjadikan perayaan kemerdekaan terasa lebih meriah dan berkesan bagi semua kalangan.
Tidak ada komentar